Selasa, 03 Mei 2011

Membuat File PDF dengan Microsoft Word (Free Download Microsoft Office 2010)

 
       File teks, tabel, atau gambar dalam bentuk dengan format PDF (Portable Document Format) disebut-sebut sebagai format terbaik untuk transfer file di internet. Mengapa? Karena file PDF akan selalu sama walau dibuka di komputer mana pun, selama komputer tersebut memiliki software pembuka PDF (PDF Reader), dan ukurannya lebih kecil dari pada file Ms. Office (Word, Excel atau PowerPoint).
     File PDF biasanya berupa file Ms. Office yang dikonversi ke dalam format PDf dengan sofware khusus berupa Word to PDF Converter atau yang sejenisnya. Sofware semacam ini memang bisa bekerja baik, dalam arti mengubah file Ms. Office menjadi file PDF. Namun biasanya hasilnya kurang memuaskan (kurang rapi), apalagi jika kita menggunakan versi trial-nya. Saya pribadi sering mengalami hal ini (tapi ini dulu). Sekarang, alhamdulillah saya sudah bisa membuat file PDF dengan mudah, efektif, rapi dan memuaskan. Yakni berkat bantuan program yang sering kita gunakan sehari-hari: Microsoft Word.
     Ternyata kita bisa membuat file PDF melalui Microsoft Word. Caranya pun sangat mudah, yaitu saat kita menyimpan file yang kita buat (bisa tekan CTRL + S atau tekan tombol F12), pilihlah PDF pada kolom file type. Maka otomatis file kita akan tersimpan dalam bentuk PDF dan hasil yang rapi. Mudah bukan?!
       Memang mudah. Namun ada syaratnya, yaitu bahwa penjelasan di atas hanya berlaku pada Microsoft Office 2010. Jadi, bagi pengguna Office 2003 atau 2007 atau di bawahnya, hal ini tidak bisa dilakukan. Hanya Office 2010 yang bisa menyimpan file langsung berbentuk PDF.

       Oleh karena itu, berikut saya sediakan link untuk download Office 2010. Ukurannya cukup besar, sehingga saya bagi menjadi 4 bagian. Setelah selesai download, Anda hanya perlu meng-ekstrak part1 saja, nanti otomatis part3 sampai part4 akan ter-ekstrak sendiri.
       Demikian. Semoga bermanfaat.

Free Download Office 2010 x86 (32 bit)
Free Download Office 2010 x64 (64 bit)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar